Monitoring ini dilakukan pada bulan ke 3 pelaksanaan PKL TKJ di masing-masing DUDI dengan kegiatan sebagai berikut :
Senin, 24 Maret 2025 Pembimbing melakukan monitoring dengan rute SMKN 1 Blado kemudian ke GPS Komputer Limpung dengan peserta PKL sejumlah 3 orang yaitu Lutfika, Lulu Luqiana, dan Rosyiana. Pembimbing memeriksa kelengkapan jurnal peserta PKL dengan seksama, mengkonfirmasi kegiatan yang dilakukan dan ketidak hadiran. Pada monitoring di GPS Computer tidak ditemukan masalah yang perlu ditindak lanjuti oleh pembimbing. Intruktur dari GPS Computer memberikan apresiasi positif terhadap etika dan kinerja peserta PKL. Rute selanjutnya pembimbing menuju ke LJK, yang berlokasi di area perkantoran pemerintahan Kab. Batang dengan peserta PKL 2 orang yaitu Anggita Intan dan Aerin Nesya. Pada monitoring ini peserta PKL juga mendapatkan apresiasi positif dari intruktur karena etika dan kemampuan adaptasi saat mejalankan tugas.



Selasa 25 Maret 2025, pembimbing melakuka monitoring dengan rute SMKN 1 Blado menuju Laju Network dengan peserta prakerin sejumlah 4 orang, yaitu Ririn Dwi, Indah Mulyasari, Fitrada Qeis dan Roni. Instruktur memberikan apresiasi pada peserta PKL atas sikap positif, tanggung jawab dan keterampilan yang dimiliki selama menjalankan tugas dimana tugas yang mereka lakukan sangat erat hubungannya dengan kepuasan dan kenyamana pelanggan. Rute selanjutnya pembimbing menuju ke Kantor Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Daerah Kabupaten Batang, yang berlokasi di area perkantoran pemerintahan Kab. Batang dengan peserta PKL 3 orang yaitu Lulu Kuwais, Ilma Nafisa, dan Piana Sarah. Pada monitoring ini peserta PKL juga mendapatkan apresiasi positif dari intruktur karena etika dan kemampuan adaptasi di lingkungan kantor dinas pemerintahan
Dibaca 10x